Dukung Visit Sumenep 2019, BM PAN Berkomitmen Lestarikan Budaya Tradisional
Penjor.id – Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN) Sumenep mendukung program Pemerintah Kabupaten Sumenep untuk melestarikan budaya tradisional. BM PAN Sumenep akan turut aktif mengenalkan seni dan budaya setempat.
“Pemerintah Kabupaten Sumenep telah mencanangkan Visit Sumenep 2019. Salah satu tujuannya adalah untuk mengenalkan budaya asli Sumenep. BM PAN Sumenep sangat mendukung program pemerintah ini,” kata Ketua BM PAN Sumenep, Hairul Anwar.
Komitmen tersebut disampaikan Hairul saat memberi sambutan dalam acara pembukaan Musyawarah Daerah (Musda) V BM PAN Zona III di Aula Pertemuan Hotel Musdalifah, Sumenep, Minggu (20/10/2019). Musda ini diikuti oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) BM PAN se-Madura; Sumenep, Pamekasan, Sampang, dan Bangkalan.
Acara pembukaan Musda disemarakkan dengan penampilan 3 penari cantik yang membawakan tari tradisional asli Sumenep, Mowang Sangkal. Sebuah tarian sakral yang dipercaya sebagai tari keselamatan atau tari penolak bala.
“Penampilan tarian tadi, adalah bagian komitmen kami untuk ikut aktif mengenalkan seni budaya tradisional Madura, khususnya Sumenep. Insyaalloh, setiap event yang diadakan BM PAN Sumenep, kami akan menampilkan seni dan budaya tradisional semacam itu,” ujar Hairul. HK